Aplikasiterbaru – Pemilik akun WhatsApp bisnis adakalanya ingin mengembalikan Whatsappnya menjadi akun pribadi atau WhatsApp biasa. Langkah dalam cara mengubah whatsapp business ke WhatsApp biasa tidak jauh berbeda dengan mengubah akun biasa ke akun bisnis. Nomor yang digunakan untuk WhatsApp bisnis juga masih bisa digunakan untuk WhatsApp biasa.

Proses perubahan akun WhatsApp bisnis ke akun WhatsApp pribadi tidak membutuhkan aplikasi lain. Mengembalikan akun tersebut bahkan bisa dilakukan seseorang yang tidak paham teknologi sekali pun. Berikut tahapan-tahapan dalam mengembalikan akun WhatsApp bisnis ke akun biasa:
Table of Contents
Cara Mengubah Whatsapp Business
1. Download WhatsApp Messenger
Aplikasi WhatsApp biasa berbeda dengan Aplikasi WhatsApp Business terutama untuk fungsinya dalam berjualan online. Langkah awal dalam cara mengubah whatsapp business ke WhatsApp versi biasa yaitu dengan mendownload. Pastikan yang di download adalah WhatsApp Messenger buka WhatsApp bisnis.
Aplikasi WhatsApp Business yang sebelumnya ada di perangkat harus dihapus terlebih dahulu sebelum mendownload aplikasi biasa. Hal ini dikarenakan nomor yang sama tidak bisa digunakan pada 2 aplikasi yang sama dalam satu perangkat Pengguna diharuskan membackup data yang ada di WhatsApp Business terlebih dahulu agar tidak kehilangan data-data atau riwayat chat penting.
2. Masukkan Nomor WhatsApp
WhatsApp akan meminta nomor hp pengguna saat aplikasi tersebut berhasil di Instal dan dibuka. Masukkan nomor yang sebelumnya digunakan untuk akun bisnis yang akan dialihkan ke akun biasa. Pastikan nomor yang dimasukkan benar agar pesan di aplikasi WhatsApp terdahulu bisa di restore.
Aplikasi WhatsApp akan langsung mengidentifikasi nomor yang dimasukkan. Pengguna akan menerima pemberitahuan jika nomor yang digunakan adalah nomor akun bisnis. Klik lanjutkan agar nomor tersebut akan terdaftar sebagai akun WhatsApp biasa. Pastikan nomor yang digunakan berada di perangkat yang sama untuk mempermudah verifikasi.
3. Masukkan Kode OTP
Pihak WhatsApp akan langsung memverifikasi nomor yang digunakan untuk daftar ketika sudah menyetujui pengalihan akun bisnis ke akun biasa. Pengguna akan langsung menerima kode OTP yang harus dimasukkan di halaman verifikasi. Kode OTP adalah On Time Password atau password sementara yang digunakan untuk masuk ke aplikasi.
Masukkan kode OTP yang dikirimkan dari pihak WhatsApp ke halaman yang muncul di aplikasi WhatsApp. Aplikasi WhatsApp biasa juga akan langsung mengenali jika ada pesan verifikasi masuk dan memasukkan kode OTP tersebut secara otomatis. Pengguna bisa minta kirim ulang kode OTP jika masih belum menerima sms verifikasi tersebut.
4. i Backup Pesan
Langkah selanjutnya yang harus dilakukan untuk mengembalikan akun bisnis ke akun biasa yaitu dengan merestore pesan-pesan atau data yang sudah di backup sebelumnya. Proses restore pesan ini biasanya akan langsung muncul ketika pertama kali masuk ke Aplikasi WhatsApp. Tujuannya yaitu untuk mengembalikan riwayat chat penting yang ada di aplikasi sebelumnya.
Cara merestore pesan yang telah di backup cukup mudah karena aplikasi akan langsung meminta izin untuk restore pesan melalui pemberitahuan. Tinggal klik Give Permission atau ijinkan dan tunggu beberapa saat sampai proses restore selesai. Biasanya pesan yang di backup akan disimpan di Google Drive, penyimpanan internal dan iCloud.
Beberapa pengguna WhatsApp Business ingin mengembalikan akun bisnisnya ke akun biasa karena sudah berhenti berbisnis. Cara mengubah whatsapp business ke WhatsApp biasa cukup mudah dilakukan dan hanya perlu mengganti aplikasi WhatsApp bisnis ke WhatsApp biasa. Pastikan data yang ada di aplikasi terdahulu di backup untuk mencegah kehilangan data penting.